PEMKAB HSU PERINGATI HUT KE-75 ALRI DIVISI IV KALIMANTAM

AMUNTAI – Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) menggelar Upacara Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) dirangkai dengan Peringatan HUT ke-75 Proklamasi Pemerintahan Gubernur Tentara ALRI Divisi lV Pertahanan Kalimatan, di halaman Kantor Bupati HSU, Jumat (17/5/2024).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Sekda HSU, Adi Lesmana dengan dihadiri para peserta terdiri Satuan PNS, TNI-Polri, Mahasiswa dan Pelajar.

Dilanjutkan pembacaan naskah Undang-Undang Dasar 1945, pembacaan teks proklamasi pemerintahan Gubernur Tentara ALRI Divisi IV/Pertahanan Kalimantan dan diakhiri dengan do,a bersama.

Dalam amanatnya, Sekda HSU membacan sambutan tertulis Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor menyampaikan, peringatan Hari Ulang Tahun ke-75 Proklamasi Gubernur Tentara ALRI Divisi IV Pertahanan Kalimantan menjadi memontum untuk mengingat aksi heroik dan pengorbanan para pendahulu.

“Mereka mengajarkan kita tentang semangat juang dan sikap pantang menyerah, dalam ruang gerak terbatas sekalipun,” ucapnya.

Adapun peringatan Hari Ulang Tahun ke-75 Proklamasi Gubernur Tentara ALRI Divisi IV kali ini berlangsung di Mandapai, tempat Jendral Hassan Basri membacakan teks Proklamasi Kalimantan di hadapan para pejuang.

Lebih lanjut, Ia mengajak para pemuda/pemudi untuk terus mengenang dan meneladani semangat juang para pahlawan terdahulu.

“Karakter tangguh, gigih, disiplin dan pantang menyerah akan selalu relevan di setiap tantangan kehidupan,” tutupnya. (Diskominfosandi/ricky/febry)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *