PERINGATI HARGANAS KE-31, PJ BUPATI HSU : MOMEN MEMBANGUN KELUARGA TANGGUH, KOKOH, BERKUALITAS DAN SEJAHTERA

AMUNTAI – Pemerintahan Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) menggelar peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) Ke-31 tingkat Kabupaten HSU tahun 2024 di Aula KH Idham Chalid Amuntai, Rabu (7/8/2024).

Mengusung tema ‘Keluarga Hulu Sungai Utara Berkualitas Menuju Indonesia Emas’ hadir dalam kegiatan tersebut, Penjabat (Pj) Bupati HSU, Zakly Asswan didampingi Pj Ketua TP PKK HSU Gusti Elvira Riana Dewi Sari, Plt Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Selatan, Nyigit Wudi Amini, Ketua DPRD HSU, Pejabat Forkopimda dan SKPD, undangan serta para penyuluh KB se Kabupaten HSU.

Dalam sambutannya, Pj Bupati HSU Zakly Asswan menyampaikan ucapan selamat memperingati Harganas Ke-31 tingkat Kabupaten HSU, sembari berharap momentum ini dapat dijadikan refleksi untuk membangun keluarga yang tangguh, kokoh, berkualitas dan sejahtera.

“Melalui momentum ini akan menumbuhkan serta meningkatkan kesadaran kita untuk senantiasa berupaya memperbaiki kualitas kehidupannya secara berkelanjutan sehingga akan membentuk dan mewujudkan keluarga yang harmonis,” katanya.

Selain itu, Zakly juga mengajak semua lapisan masyarakat untuk bersama-sama fokus membangun keluarga, karena untuk meningkatkan pembangunan daerah dan negara harus dimulai dari keluarga.

Sementara dalam laporannya, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) HSU, Lily Inderiani, menyampaikan tujuan peringatan Harganas Ke-31 tingkat Kabupaten HSU ini adalah untuk mensinergikan gerak dan langkah keluarga mencegah stunting dan meningkatkan program Bangga Kencana (Pembangunan, Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana) di Kabupaten HSU.

Dikatakannya, dalam kegiatan ini pihaknya akan melakukan penandatanganan kesepakatan bersama atau memorandum of understanding (MoU) untuk penguatan pendampingan bagi remaja, calon pengantin, dan keluarga muda dalam rangka pencegahan perkawinan anak dan penurunan stunting, antara DPPKB HSU dan Kantor Kementerian Agama kabupaten HSU.

“Selanjutnya untuk penyelenggaraan program pusat pelayanan terintegrasi calon pengantin peduli stunting (pusat lanting) dalam upaya pencegahan stunting di kabupaten HSU antara DPPKB, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Dinas Pemberdayaan Masayarakat dan Desa, dan Kementerian Agama Kabupaten Hulu Sungai Utara,” imbuhnya.

Melalui momen ini, Lily juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada para Penyuluh KB yang selama ini bekerja keras dilapangan memberikan berbagai bimbingan dan sosialisasi di masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut, turut diramaikan dengan persembahkan dari Duta GenRe Kabupaten HSU, penyerahan piagam penghargaan kepada para pemenang lomba program Bangga Kencana tingkat Kabupaten dan tingkat provinsi Kalsel serta kenang-kenangan kepada pensiunan Kepala DPPKB HSU.(Diskominfosandi/Wahyu/Febri)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Selamat Datang di Website Bappelitbang Kabupaten Hulu Sungai Utara