DESA HULU PASAR WAKILI KECAMATAN AMUNTAI TENGAH MENGIKUTI POSYANDU TINGKAT KABUPATEN BERBASIS ILP 2025

AMUNTAI – Posyandu Cempaka Desa Hulu Pasar, Kecamatan Amuntai Tengah, dipercaya mewakili kecamatan dalam ajang Lomba Posyandu Tingkat Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) berbasis ILP (Integrasi Layanan Primer) tahun 2025.

Kegiatan yang diselenggarakan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten HSU ini sebagai bagian dari komitmen meningkatkan kualitas layanan kesehatan masyarakat desa secara menyeluruh dan berkesinambungan.

Penilaian dalam lomba ini berfokus pada integrasi berbagai layanan kesehatan dasar yang mencakup layanan kesehatan ibu dan anak, gizi, imunisasi, pencegahan penyakit tidak menular, serta aspek administrasi dan inovasi kegiatan posyandu.

Tak hanya itu, keterlibatan masyarakat dan efektivitas koordinasi lintas sektor juga menjadi poin penting dalam penilaian.

Ketua tim penilai lomba posyandu tingkat kabupaten tahun 2025, Amita Susana menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kesiapan dan dedikasi seluruh kader Posyandu Cempaka serta masyarakat Desa Hulu Pasar.

“Saya sangat mengapresiasi semangat luar biasa dari kader Posyandu Cempaka serta dukungan aktif dari masyarakat desa. Posyandu ini tidak hanya menjalankan fungsinya sebagai tempat pelayanan kesehatan dasar, tetapi juga menjadi ruang edukasi dan pemberdayaan masyarakat”, ujar Amita, saat kegiatan di Kantor Desa Hulu Pasar, Selasa (22/4/2025).

Ia menambahkan, melalui konsep Integrasi Layanan Primer (ILP) pihaknya ingin memastikan bahwa berbagai layanan kesehatan seperti kesehatan ibu dan anak, imunisasi, gizi, hingga pencegahan penyakit tidak menular dapat disatukan secara sistematis dan berkelanjutan.

Amita juga menegaskan bahwa tujuan utama dari lomba ini bukan hanya kompetisi semata, tetapi sebagai bentuk penghargaan atas kerja keras kader serta sebagai sarana belajar antar posyandu di seluruh wilayah kabupaten.

Adapun penilaian lomba posyandu ini mencakup evaluasi administrasi, tata laksana kegiatan, inovasi layanan, serta keterlibatan lintas sektor dan masyarakat.

Kegiatan ini tidak hanya bersifat kompetisi, namun juga sebagai ajang apresiasi serta sarana pembelajaran antar-posyandu dalam menghadirkan layanan terbaik.

Turut hadir dalam kegiatan ini Camat Amuntai Tengah, Kepala Desa Hulu Pasar, jajaran Tim Penggerak PKK Desa dan Kecamatan, serta seluruh kader Posyandu Cempaka. (Diskominfosandi Nata/Jimy)

Editor Wahyu

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

DESA HULU PASAR WAKILI KECAMATAN AMUNTAI TENGAH MENGIKUTI POSYANDU TINGKAT KABUPATEN BERBASIS ILP 2025

AMUNTAI – Posyandu Cempaka Desa Hulu Pasar, Kecamatan Amuntai Tengah, dipercaya mewakili kecamatan dalam ajang Lomba Posyandu Tingkat Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) berbasis ILP (Integrasi Layanan Primer) tahun 2025.

Kegiatan yang diselenggarakan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten HSU ini sebagai bagian dari komitmen meningkatkan kualitas layanan kesehatan masyarakat desa secara menyeluruh dan berkesinambungan.

Penilaian dalam lomba ini berfokus pada integrasi berbagai layanan kesehatan dasar yang mencakup layanan kesehatan ibu dan anak, gizi, imunisasi, pencegahan penyakit tidak menular, serta aspek administrasi dan inovasi kegiatan posyandu.

Tak hanya itu, keterlibatan masyarakat dan efektivitas koordinasi lintas sektor juga menjadi poin penting dalam penilaian.

Ketua tim penilai lomba posyandu tingkat kabupaten tahun 2025, Amita Susana menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kesiapan dan dedikasi seluruh kader Posyandu Cempaka serta masyarakat Desa Hulu Pasar.

“Saya sangat mengapresiasi semangat luar biasa dari kader Posyandu Cempaka serta dukungan aktif dari masyarakat desa. Posyandu ini tidak hanya menjalankan fungsinya sebagai tempat pelayanan kesehatan dasar, tetapi juga menjadi ruang edukasi dan pemberdayaan masyarakat”, ujar Amita, saat kegiatan di Kantor Desa Hulu Pasar, Selasa (22/4/2025).

Ia menambahkan, melalui konsep Integrasi Layanan Primer (ILP) pihaknya ingin memastikan bahwa berbagai layanan kesehatan seperti kesehatan ibu dan anak, imunisasi, gizi, hingga pencegahan penyakit tidak menular dapat disatukan secara sistematis dan berkelanjutan.

Amita juga menegaskan bahwa tujuan utama dari lomba ini bukan hanya kompetisi semata, tetapi sebagai bentuk penghargaan atas kerja keras kader serta sebagai sarana belajar antar posyandu di seluruh wilayah kabupaten.

Adapun penilaian lomba posyandu ini mencakup evaluasi administrasi, tata laksana kegiatan, inovasi layanan, serta keterlibatan lintas sektor dan masyarakat.

Kegiatan ini tidak hanya bersifat kompetisi, namun juga sebagai ajang apresiasi serta sarana pembelajaran antar-posyandu dalam menghadirkan layanan terbaik.

Turut hadir dalam kegiatan ini Camat Amuntai Tengah, Kepala Desa Hulu Pasar, jajaran Tim Penggerak PKK Desa dan Kecamatan, serta seluruh kader Posyandu Cempaka. (Diskominfosandi Nata/Jimy)

Editor Wahyu

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Selamat Datang di Website Bappelitbang Kabupaten Hulu Sungai Utara